hulafaur
Rasyidin (bahasa Arab: الخلفاء الراشدون) atau Khalifah Ar-Rasyidin KHULAFAURRASYIDIN
ialah para pemimpin yang mendapat petunjuk dari Allah dan mampu memberikan
keadilan kepada umat Islam setelah Nabi Muhammad saw. Wafat. Jumlah
Khulafaurrasydin ada empat, yaitu Khalifah Abu Bakar Sidiq, Khalifah Umar Bin
Khatab, Khalifah Usman Bin Affan, dan Khalifah Ali Bin Abi Thalib.
Khulafaurrasydin
merupakan pemimpin yang jujur dan mendapat petunjuk dari Allah. Pemimpin yang
seperti itu tentu memiliki kepribadian yang luhur dan patut dicontoh, seperti:
dermawan, pemberani, adil, bijaksana, pemaaf, berkemauan keras, dan sifat
terpuji lainnya.
Setiap
pengangkatan khalifah dilaksanakan berdasarkan musyrawarah karna cara ini
merupakan cara yang sesuai dengan apa yang telah diperintahkan Nabi Muhammad
saw. Setiap jawaban yang dipegang oleh khalifah mereka laksanakan
sebaik-baiknya, walaupun tentu masih ada kekurangan. Hal itu wajar bagi manusia
karna hakikatnya manusia tempatnya lupa dan salah, namun harus kita akui
bersama bahwa jasa mereka dalam mengembangkan Agama Islam sangatlah besar.
Setelah
Nabi Muhammad saw. Wafat, Islam berkembang sangat pesat, bukan saja dijazirah
Arab, akan tetapi sampai ke negara-negara lain. Hal ini tentunya berkat
kesempurnaan ajaran Agama Islam yang telah diridhai Allah swt. Dan kecakapan
Nabi Muhammad saw. Dalam membentuk kader-kader penerus para pejuang Islam. Para
kader pengganti kepemimpinan Nabi Muhammad saw. Berasal dari sahabat Nabi Itu
sendiri.